Senin, 5/6/2023 telah berlangsung kegiatan mahasiswa bersama tokoh Dr. H. FAHMI ALAYDROES, M.M., Med. di Masjid Nurul Fikri. Habib Fahmi memberikan materi bertema “Peran Mahasiswa dalam Kemajuan Indonesia.”
Mahasiswa adalah Pemuda, agen perubahan yang memiliki semangat, idealisme, dan kemampuan untuk menghadirkan perubahan positif menuju cita-cita dan tujuan berbangsa dan bernegara; melindungi segenap tanah tumpah darah, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa dan ikut melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan keadilan dan perdamaian.
Peran mahasiswa sangat penting dalam mendorong pembangunan dan kemajuan di berbagai sektor. Mahasiswa memiliki energi, pemikiran kritis, dan semangat yang tidak terbatas untuk menghadapi berbagai tantangan dan peluang di hadapan.
Mahasiswa memiliki tanggung jawab untuk terus meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, bukan hanya dalam bidang akademik, tetapi juga dalam pemahaman tentang isu-isu sosial, politik, dan ekonomi yang mempengaruhi Indonesia.
Selain itu, mahasiswa juga memiliki peran penting dalam membangun kesadaran dan keprihatinan terhadap isu-isu lingkungan, keadilan sosial, dan perdamaian. Mahasiswa, sepanjang sejarah selalu berdiri gagah di garda terdepan dalam membela kebenaran dan mendorong perubahan sosial yang berkeadilan dan berkelanjutan.
Habib Fahmi mengajak kepada semua mahasiswa untuk berperan aktif, berpartisipasi dan giat dalam aktivitas organisasi, sosial, dan pengabdian masyarakat. Dengan melibatkan diri, mahasiswa dapat memberikan kontribusi yang nyata untuk kemajuan Indonesia.
Tentu saja, tanpa melupakan tanggung jawab utama sebagai mahasiswa untuk terus mengasah ketajaman berfikir, menuntut ilmu sesuai dengan bidangnya masing-masing, berprestasi akademik yang membanggakan keluarga.