Hasil Uji Publik Panitia Seleksi Satgas PPKS 2023 STT Terpadu Nurul Fikri

Pada hari Minggu tanggal 22 Oktober 2023, STT Nurul Fikri telah menyelenggarakan Uji publik Calon Panitia Seleksi Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (Capansel Satgas PPKS) 2023 di Kampus A STT Nurul Fikri yang bertempat di ruang Link and Match. Kegiatan Uji Publik ini diikuti oleh kurang lebih 15 orang. Kegiatan ini dilakukan sebagai rangkaian seleksi pembentukan Panitia Seleksi Satgas PPKS 2023 di STT Nurul Fikri.

Setelah melalui tahap pelatihan secara daring melalui learning management system kemendikbud dan uji publik, maka terpilihlah 7 Panitia Seleksi Satgas PPKS 2023 dari 9 Calon Panitia Seleksi, berikut adalah nama-nama panitia yang dinyatakan lulus seleksi dan terpilih sebagai Panitia Seleksi Pembentukan Satgas PPKS di STT Nurul Fikri 2023.

Dr. Lukman Rosyidi, S.T., M.M., M.T. (Tenaga Pendidik (Dosen)), Drs. Rusmanto, M.M. (Tenaga Pendidik (Dosen)), Silmi Rizqi Ramadhani, S.Kom. (Tenaga Kependidikan), Anisa Oktapiani, Atikah Khairun Nisa, Dinda Syafitri Hakim, Siti Nurhalizah (Mahasiswa STT-NF).

Dalam Uji Publik tersebut, 7 Panitia Seleksi Satgas PPKS sudah mempresentasikan pendapatnya dengan sangat baik.