Asesmen Lapangan Program Studi Bisnis Digital STT Terpadu Nurul Fikri Berlangsung Selama Dua Hari

Foto bersama asesor dengan seluruh civitas akademik STT-NF

Depok, 29 April 2025 – Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri (STT-NF) telah melaksanakan kegiatan Asesmen Lapangan untuk Program Studi Bisnis Digital pada tanggal 28-29 April 2025. Asesmen ini merupakan bagian dari proses penjaminan mutu akademik yang dilakukan oleh Lembaga Akreditasi Mandiri untuk memastikan standar pendidikan program studi berjalan dengan baik sesuai ketentuan yang berlaku.

Asesmen dilaksanakan di Gedung B4 STT Terpadu Nurul Fikri dengan menghadirkan dua asesor dari perguruan tinggi ternama, yaitu Ibu Dr. Ica Rika Candraningrat, S.E., M.M. dari Universitas Udayana, dan Bapak Fajri Adrianto, SE, M.Bus (Adv), Ph.D. dari Universitas Andalas. Kehadiran para asesor disambut langsung oleh Ketua STT Terpadu Nurul Fikri, Dr. Lukman Rosyidi, S.T., M.M., M.T., bersama Ketua Program Studi Bisnis Digital, Dr. Amalia Rahmah, S.T., M.T., serta jajaran pimpinan dan staf kampus lainnya.

Kegiatan asesmen mencakup serangkaian sesi evaluasi, termasuk peninjauan dokumen, wawancara dengan sivitas akademika, serta tinjauan langsung terhadap fasilitas kampus yang digunakan dalam pelaksanaan program studi. Asesor juga berkesempatan untuk melakukan dialog terbuka bersama dosen, mahasiswa, serta tenaga kependidikan untuk menggali informasi mendalam terkait implementasi kurikulum dan sistem penjaminan mutu internal.

Asesor meninjau fasilitas dan gedung Kampus A STT-NF

STT Terpadu Nurul Fikri menyambut baik kegiatan asesmen ini sebagai bagian dari komitmen institusi dalam menjaga dan meningkatkan kualitas pendidikan tinggi, khususnya di bidang Bisnis Digital yang saat ini sangat relevan dengan perkembangan industri dan teknologi. Hasil asesmen ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap peningkatan mutu layanan akademik serta pencapaian akreditasi yang lebih baik di masa mendatang.